Drg. Yuni Artati, MMK
KM Bali 1-Harga BBM melonjak tajam, Harga Sembako juga ikut melambung tinggi. Akibatnya, harga-harga kebutuhan yang lain pun juga ikut naik pula. Masyarakat semakin susah memikirkan cara untuk memenuhi kebutuhan tersebut secara berkelanjutan.

Namun masyarakat khususnya ibu-ibu hamil dan yang sedang melahirkan tidak perlu khawatir lagi dengan besarnya biaya persalinan yang akan ditanggungnya. Mengapa demikian, karena saat ini sudah ada program pemerintah yang diberi nama JAMPERSAL jakni Jaminan Persalinan yang khusus diperuntukkan untuk memudahkan ibu-ibu hamil untuk memeriksa dan melahirkan secara gratis tanpa dipungut biaya apapun.

"Program ini sebenarnya sudah diluncurkan Pemerintah sejak tahun 2011 lalu dan sudah disosialisasikan melalui Balai-Balai Desa dan Kelurahan yang ada di Kabupaten Dompu", demikian kata Drg. Yuni Artati, MMK. Lebih lanjut dirinya menjelaskan program ini merupakan jaminan persalinan bagi semua ibu hamil yang masuk sebagai peserta jamkesmas maupun yang non Jamkesmas termasuk peserta ASKES untuk anak ke 3 dan seterusnya,"karena untuk peserta ASKES biaya persalinan untuk anak pertama dan ke 2 sudah ditanggung oleh ASKES", jelas Kepala Bidang JAKKAT Dinas Kesehatan Dompu ini.

Bagi masyarakat yang memiliki Kartu Jamkesmas, Drg. Yuni Artati, MMK menyarankan untuk tetap menggunakan Kartu tersebut untuk pemeriksaan kehamilan, persalinan serta pemeriksaan ibu pasca melahirkan tanpa dipungut biaya apapun.

Pemeriksaan kehamilan dapat dilakukan di setiap Bidan yang ditugaskan di tiap Desa, Rumah Sakit, dan Puskesmas. Dirinya juga menyebutkan beberapa Bidan dan seorang Dokter praktek yang dikenal di Dompu dan sudah bekerja sama dengan Program ini seperti:

  1. Dr. Syafruddin di Kandai Dua
  2. Bidan Suhada di Simpasai
  3. Bidan Putri Dompu Timur
  4. Bidan Suharni Dompu Barat
Bagi masyarakat yang ingin jaminan Persalinan Gratis ini Drg. Yuni menjelaskan cukup dengan memperlihatkan Identitas diri yang sah, "juga bagi peserta Jamkesmas hanya memperlihatkan Kartu Jamkesmasnya maka semua biaya pemeriksaan, persalinan, serta biaya pemeriksaan pasca persalinan tidak akan dipungut biaya satu rupiah pun", Tegas Drg. Yuni.[Ozyra]

Posting Komentar

 
Top