KM Bali 1, Dompu-Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dilirik oleh sejumlah pemilih milenial di kabupaten Dompu sebagai Sosok Presiden 2024 mendatang. Pemilih milenial Dompu melihat Sosok muda yang lebih dikenal dengan Panggilan Cak Imin ini sebagai figur yang tidak hanya akan mampu menjawab tantangan ke depan tetapi juga mampu mewakili suara hati Para Generasi Milenial saat ini.
Kekaguman para pemuda - pemudi milenila Dompu ini tidak hanya diungkapkan dengan kata-kata. Ahad, (24/07) baru-baru ini dukungan dari para Generasi milenial Dompu dibuktikan dengan menggelar Deklarasi di sebuah Rumah Makan populer di Kabupaten Dompu yang berlokasi di bilangan Jalan Lingkar Baru Kelurahan Bali Satu Kecamatan Dompu. Deklarasi ini digelar secara spontanitas oleh pra pengunjung Rumah makan tersebut yang terdiri dari para pemuda - pemudi Kabupaten Dompu yang diperkirakan berjumlah hingga 500 generasi Milenial.
Acha (21th) salah seorang pengunjung Rumah Makan yang juga ikit dalam deklarasi tersebut menyebutkan bahwa sosok Cak Imin menurutnya adalah figur yang pantas sebagai Presiden RI Tahun 2024 mendatang. 
"Menurut saya beliau itu ulet, dan bijaksana. Saya melihat kinerja beliau selama menjadi Menteri Ketenaga Kerjaan, beliau mampu menyelesaikan permasalahan TKI khususnya yang berasal dari Kabupaten Dompu dengan cepat dan baik. Saya sangat senang apabila beliau bersedia menjadi Presiden RI periode kedepan", ungkapnya.

Diketahui, tahun 2019 data dari KPU jumlah pemilih muda sudah mencapai 70 juta - 80 juta jiwa dari 193 juta pemilih. Ini artinya 35%-40% pemilih muda sudah mempunyai kekuatan dan memiliki pengaruh besar terhadap hasil pemilu yang nantinya berpengaruh kepada kemajuan bangsa.(KM)

Posting Komentar

 
Top