KM Bali 1, Dompu-Kelangkaan Gas LPG 3 Kg cukup membuat kesal sejumlah pihak. Salah satunya adalah Anggota DPRD Dompu dari Partai PKS Iskandar. Baginya, kelangkaan LPG 3 Kg ini tidak dapat dianggap sebagai persoalan remeh-temeh. 

"Gas LPG 3 Kg ini sudah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat Dompu khusunya masyarakat miskin di Dompu", tegas Iskandar dalam keterangan persnya kepada kmbali1.com Senin, (21/8) petang tadi via Aplikasi Whatsapp.

Karenanya, Iskandar meminta kepada semua pihak terutama Pemerintah dan Pertamina yang berwenang dalam penyediaan kebutuhan pokok bagi masyarakat ini untuk segera melakukan koordinasi yang lebih intens supaya Gas LPG ini dapat terjamin ketersediaannya bagi masyarakat.

Iskandar mengingatkan Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat dan Pertamina, jika keresahan masyarakat atas kelangkaan bahan pokok ini tidak menjadi perhatian maka dikhawatirkan menimbulkan reaksi yang mengganggu ketertiban di Kabupaten Dompu. "Jadi pemerintah harus mengambil peran aktif untuk memangani segera keresahan masyarakat ini mengingat kebutuhan akan Gas LPG di masyarakat kian meningkat", terangnya.[Oz]

Posting Komentar

 
Top